Sabtu, Februari 8, 2025
More
    BerandaArtikelPawai Budaya Sebagai Pemersatu Bangsa

    Pawai Budaya Sebagai Pemersatu Bangsa

    Info Bekasi -

    Pawai Budaya Sebagai Pemersatu Bangsa

    INFOBEKASI.CO, BEKASI TIMUR – Pawai budaya dalam rangka memperingati hari jadi Kelurahan Arenjaya yang ke-19, mendapat apresiasi dari para wakil rakyat di Kota Bekasi.

    Daryanto, salah seorang anggota DPRD Kota Bekasi, menegaskan apa yang dilakukan oleh pihak Kelurahan Arenjaya, Kecamatan Bekasi Timur ini merupakan representatif dari keberagaman nilai-nilai warga yang ada di lingkungan.

    “Dengan memunculkan keberagaman dalam bentuk kebersamaan melalui pawai budaya ini merupakan salah satu hal yang patut diapresiasi,” tutur Daryanto kepada infobekasi.co, Minggu (24/9).

    Ia pun menegaskan bahwa Kelurahan sebagai pelayan publik dan perpanjangan tangan Pemkot Bekasi sudah seharusnya memberikan pelayanan yang prima sebagai wujud efektifitas kerja.

    Dan melalui kegiatan pawai budaya yang dihelat oleh Kelurahan Arenjaya kali ini, bisa menjadi sebuah sinergitas yang baik antara warga, Kelurahan, Kecamatan maupun Pemkot Bekasi di dalam menjalankan program yang ada.

    “Sebagai perpanjangan tangan Pemerintah Kota Bekasi, saya berharap Kelurahan bisa mempertahankan kinerjanya sebaik mungkin dan hal ini ditunjukan oleh mereka dengan keterlibatan seluruh warganya dalam pawai budaya kali ini,” ungkapnya tersenyum.

    Untuk itu, politisi partai Golkar ini berharap apa yang sudah terbina dan terjalin dengan baik antara warga dan aparatur pelayan publik, bisa dipertahankan sebaik mungkin.

    “Saya melihatnya sudah baik dan berharap hal ini bisa dipertahankan,” tukasnya. (Apl)

    BACA JUGA

    IKUTI KAMI

    7,300FansSuka
    403,000PengikutMengikuti
    5,200PengikutMengikuti
    512PengikutMengikuti
    4,200PelangganBerlangganan

    TERBARU