INFOBEKASI.CO – Bagi pencita gamers, Resident Evil, Silent Hill, Fatal Frame. Judul-judul ini mungkin sudah tidak familiar lagi di telinga kalian, iya gak si? Harus diakui, jika kamu seorang gamer, meskipun kamu termasuk orang yang penakut. Pasti pernah memainkan judul-judul game horo tersebut, karena digeluti rasa penasaran.
Kalau bagi para gamer, genre horor memang telah menjadi genre favorit dari semua genre game yang pernah dimainkan. Kamu pasti sering melihat teman kamu mengunggah gameplay mereka yang sedang memainkan game horor. Ketika melihat meraka bermain, entah kenapa yang nonton jadi merasa takut dan gemetar, apa lagi kalo harus memainkan game secara langsung? Duuuhhh.. simak yuk guys…
- Amnesia : The dark Descent
Sebagai pemain game ini, kamu akan menjadi seorang cowok yang memiliki amnesia dan tinggal di sebuah kastil atau istana tua yang besar. Misi kamu adalah, kamu harus mengingat dan mencari petunjuk mengapa kamu ada di dalam tempat itu.
Tentu saja, isi istana itu dipenuhi berbagai macam monster-monster dari berbagai macam bentuknya guys.
Yang jelas game ini berbeda dengan game yang lainnya. Di game horor ini, kamu enggak bisa menyerang atau membunuh monster itu. Pilihannya hanyalah lari dan bersembunyi. Agak mengerikan ya guyss.
- Dead Space
Dead Space menjadi salah satu game horor paling menyeramkan yang pernah ada guys.. Game Dead Space ini mengusung storyline survival horror yang mengambil setting di luar angkasa.
Nuansa ‘science-horor’ yang begitu kental sangat terasa ketika pemainnya harus menjelajahi sebuah spacecraft (pesawat luar angkasa) raksasa yang tidak berpenghuni. Selain itu, hadirnya Necromorphs (sebutan monster alien yang ada di game ini) menjadi sosok provokatif yang mampu membuat pemainnya ketar-ketir. Gimana guys? Berminat mencoba?
- Silent Hill
Ada yang udah pernah nonton filmnya Silent Hill.. duhh guys, itu asli bener-bener menyeramkan.
Game Silent Hill menang sudah sangat terkenal di kalangan gamer. Silent Hill merupakan seri game terbaru konami yang menampilkan gameplay survial horor dan juga memadukan cara pandang karakter first person. Playable teasernya bisa dibilang sangat mengerikan dan sudah mampu memberikan pandangan kepada gamer bahwa silent hills bisa menjadi salah satu game yang (seharusnya) sangat menjanjikan untuk dirilis.
- Fatal Frame 2
Tidak mungkin bila rasanya seri kedua dari Fatal Frame ini tidak masuk ke deratan game horor paling mengerikan disepanjang masa. Meski seri pertama juga cukup ‘mengacak-acak’ jantung pemainannya, seri kedua dinilai paling mengerikan dari semua seri yang pernah ada.
Fatal Frame bisa dibilang merupakan gabungan dari film Ju-On, Kairo, The Ring, yang mana menghadirkan elemen terror yang begitu nyata bagi para pemainnya. Latar suara dan tempat pun menjadi bumbu utama di game ini sehingga membuat Fatal Frame 2 menjadi game horor yang tidak mudah dilupakan.
- Slender Man
Game ini merupakan salah satu game yang cukup populer di kalangan YouTober gaming. Pasalnya, banyak para penggemar mereka meminta para YouTuber untuk memainkan game ini saking seramnya.
Game ini menceritakan tentang seorang player yang harus mencari petunjuk-petunjuk di sebuah daerah, yang kemudian diikuti, diawasi dan diteror oleh sang Slender Man, pria tanpa muka.
- Resident Evil
Siapa yang gak tau Resindent Evil, games yang dirilis pada tahun 1996 untuk konsol PS 1. Dengan grafik yang cukup baik dan storyline yang cukup menjanjikan pada masanya. RE menjadi game survival horor pertama yang menyajikan gameplay yang begitu manarik.
Lucunya, game ini memiliki voice acting yang cukup buruk. Namun, banyak fans RE yang masih memperbincangkan hal ini sampai sekarang dan menjadi salah satu ciri khas dari game ini.
- Alone In The Dark
Seri klasik Alone in The Dark dirilis tahun 1992 oleh Infogrames untuk PC. Seri pertama Alon in the Dark ini menjadi yang perdana menggunakan latar karakter polygonal dengan environment 2D prerendered, sehingga menciptakan tampilan grafis 2D yang dinilai canggih pada masanya.
Di game ini, terdapat dua karakter, Edward Carnby dan Emily Hartwood yang terjebak di dalam sebuah mansion tua Derceto, mereka harus melawan kekuatan supernatural mengerikan mengisi rumah tersebut yang dapat mengancam kehidupan mereka.
Jadi, games mana yang udah kalian coba? Yang belum pernah, coba dan rasakan sensasinya guys, dijamin kebayang sampe mau tidur.. bahkan ketagihan loh guys.