INFOBEKASI.CO, BEKASI TIMUR – Kepala Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Ali Fauzie, mengingatkan kepada para sekolah mengenai laporan penggunaan BOS Pusat agar dipersiapkan sebaik mungkin.
Kepada infobekasi.co, Rabu (27/9), Ali mengatakan agar para Kepala Sekolah di tingkat SD maupun SMP se-Kota Bekasi bisa menyiapkan laporan penggunaan BOS Pusat sesuai dengan tata aturan dan penggunaannya di sekolah.
“Saya sudah memberikan peringatan mengenai pelaporan ini, agar sekolah bisa tertib administrasi dan pelaporan yang diberikan sesuai dengan peruntukannya,” tegas Ali.
Menurut dia, hal ini perlu dilakukan mengingat anggaran BOS Pusat akan segera dicairkan dalam waktu dekat ini. Dan kegiatan yang dilakukan menggunakan anggaran BOS Pusat tersebut harus sesuai antara jumlah mata anggara serta kegiatannya.
“Saya tidak mau ada masalah, karena proses pencairannya akan dilakukan dalam waktu dekat ini,” tambahnya.
Untuk itu, sambung Ali, Disdik Kota Bekasi tidak akan segan-segan untuk terus mengingatkan para guru yang diberikan tugas tambahan menjadi Kepala Sekolah, agar bisa tertib administrasi di dalam proses pelaporannya.
“Kami tidak akan segan-segan mengingatkan mereka untuk tertib administrasi di dalam pembuatan laporannya,” tandasnya. (Apl)