Jumat, Februari 7, 2025
More
    BerandaArtikelBekasi Clothing Expo 2017, Mendorong Anak Muda Untuk Memakai Brand Lokal

    Bekasi Clothing Expo 2017, Mendorong Anak Muda Untuk Memakai Brand Lokal

    Info Bekasi -

    Bekasi Clothing Expo 2017, Mendorong Anak Muda Untuk Memakai Brand Lokal

    INFOBEKASI.CO, BEKASI UTARA – Bekasi Clothing Expo kembali digelar tahun ini di Summarecon Mal Bekasi untuk mendorong para anak mudah agar tetap bangga menggunakan brand-brand lokal tanah air.

    “Kita brainwash anak muda sejak dini, kita membutuhkan mereka sampai10-15 tahun lagi. Kita saat ini sedang menyebarkan virus, supaya bagaimana caranya anak Indonesia 10-15 tahun kedepan sampai seterusnya bisa memakai produk lokal,” ungkap Yusril Ilham selaku head promotion Lian Mipro.

    Menurut Ilham, Event yang yang sudah memasuki tahun ketiga ini diadakan kembali di Bekasi karena antusias yang besar dari masyarakat.

    “Antusiasnya besar karena menurut survey viewers tertinggi di medsos kita itu nomornya 1 Bekasi, nomor 2 Jakarta, nomor 3 Tanggerang, nomor 4 bogor depok,” katanya.

    Pada acara Bekasi Clothing Expo yang diadakan dari 30 Agustus sampai 3 September 2017 ini mengajak 190 brand clothing untuk membuka tenant.

    “190 brand cloting yang kita hadirkan dari Denpasar, Malang, Surabaya, Jogja, Solo, Bandung, Lampung, Bekasi. Untuk yang dari Bekasi lumayan banyak seperti something clothes, 17seven, dan lain-lain,” ungkapnya.

    Selain pameran brand clothing lokal, Bekasi Clothing Expo juga menyuguhkan penampilan dari artis-artis ternama ibukota seperti Andra & the backbone, D’massiv, Mocca, Isyana Sarasvati, Last Child, Naif, Vierratale, Payung teduh, dan lain-lain.

    “Ada 17 artis, perhari 3 artis dan ada 2 hari 4 artis sekaligus. Hanya dengan mengeluarkan uang Rp. 20.000 bisa melihat berbagai brand clothing dan penampilan artis-artis ternama,” ujarnya.

    Ia mengungkapkan, target dari penyelenggara acara Bekasi Clothing Expo 2017 adalah kepuasaan para tenant.

    “Tidak nonton artis di panggung tidak apa-apa, yang penting belanja. Karena jualan kita itu adalah produk lokal ini. Intinya event kita ini uniknya target kita dari segi penyelenggara adalah brand clothing itu memuaskan untuk para produsennya dan distributornya. Mereka menghadirkan barang jauh dari berbagai kota disini, selain untuk dipamerkan ada target penjualan juga,” jelasnya.

    Bekasi merupakan kota rangkaian tour ke-20 dari 27 kota. Selanjutnya rangkaian tour akan dilanjutkan ke Medan, Lampung, Bogor, Solo, Semarang, Jakarta dan Lombok. (Ren)

    BACA JUGA

    IKUTI KAMI

    7,300FansSuka
    403,000PengikutMengikuti
    5,200PengikutMengikuti
    512PengikutMengikuti
    4,200PelangganBerlangganan

    TERBARU