Jumat, Februari 7, 2025
More
    BerandaArtikel4 Tema Pernikahan Anti Mainstream

    4 Tema Pernikahan Anti Mainstream

    Info Bekasi -

    4 Tema Pernikahan Anti MainstreamHai para jomblo, kemarin siapa hayo yang merasa patah hati gegara ditinggal Raisa dan Hamish nikah ? Tenang guys, nggak usah patah hati gitu. Masih banyak kok yang mau dengan kamu. Coba deh liat di depan sana banyak yang menunggu kamu loh.

    Mungkin buat yang sudah punya gandengan sudah nggak sabar ingin menyusul Raisa dan Hamish. Tapi masih bingung tema dan konsep apa yang akan dipakai ? Biar para tamu nggak bosen dengan tema dan konsep pernikahan yang gitu-gitu aja, dan kamu pengen yang anti mainstream, nih infobekasi punya beberapa  saran tema yang anti mainstream.

    Tema Piknik

    4 Tema Pernikahan Anti MainstreamKalau mendengar kata piknik yang terbayang ialah hal yang santai sekaligus menyenangkan ya. Tema ini sangat pas buat kamu yang ingin menggelar pesta di halaman rumah atau taman. Kamu bisa mengganti kursi tamu dengan alas dan bantal. Kemudian letakkan keranjang piknik sebagai ganti wadah hidangan untuk para tamu. Beri elemen dekorasi seperti centerpieces yang menakjubkan agar nuansa pesta semakin stunning dan elegan. Gimana guys ? Pasti seru tuh.

    Tema Nautical

    4 Tema Pernikahan Anti MainstreamKonsep dekorasi ini cocok buat kamu yang ingin hari bahagiamu bertema kelautan. Tenang guys tema ini tidak hanya untuk para pelaut atau pelayar aja kok. Tema ini tentu saja amat cocok bagi kamu yang ingin menggelar pernikahan di venue pantai. Di dalam ruangan maupun outdoor tapi di dalam tenda pun juga bisa kok menggunakan tema ini.

    Kamu bisa memilih warna navy, biru muda, tosca, putih, dan kuning sebagai warna dasar. Dekorasinya kamu bisa juga menggunakan tali tambang warna putih dan biru, pasir laut, aquarium bekas, kerang-kerangan, bintang laut, jaring ikan, dan membuat papan petunjuk berbentuk dayung sampan, hingga kapal origami yang dijadikan tirai saat acara. Bisa dipastikan, tamu undangan akan dibuat terkesima deh!

    Tema Rustic

    4 Tema Pernikahan Anti MainstreamJika kamu ingin hemat biaya, nggak hanya kinfolk saja yang bisa dijadikan pilhan tapi kamu juga bisa mengangkat tema rustic. Tema rustic sendiri juga memiliki warna dasar hampir sama seperti country. Kamu bisa menggunakan warna cokelat, krem dan juga putih. Tema ini menggunakan barang-barang yang lawas dan sudah tidak dipakai. Kamu bisa menambahkan sepeda tua, sofa lama, hingga koper bekas dan mesin ketik tua.

    Kalau biasanya menggunakan kursi, tema ini menggunakan tumpukan jerami yang sudah diberi alas duduk. Untuk mejanya kamu juga bisa menggantinya dengan tong kayu atau keranjang kayu yang biasanya untuk tempat telur ayam. Bisa juga untuk dekorasinya kamu gunakan bahan-bahan mentah yang tersedia. Semakin alami justru semakin bagus, misalnya saja tali rami, balok kayu yang sudah dipotong, hingga papan kayu untuk petunjuk jalan. Tema pesta ini pas untuk lokasi outdoor atau lumbung padi yang berukuran besar dan menyerupai gudang.

    Tema Karnaval

    4 Tema Pernikahan Anti MainstreamSuasana ramai, aneka wahana permainan yang menyenangkan, cemilan lezat, dan anak-anak, ialah beberapa hal yang identik dengan karnaval. Biasanya tema ini digunakan untuk acara-acara birthday party, jarang sekali digunakan untuk acara pernikahan, namun jika kamu pilih sebagai tema di hari bahagiamu pasti lebih berwarna dan seru.

    Seluruh unsur tersebut bisa kamu aplikasikan dalam pernikahan bertema karnaval ini. Selain dari segi dekorasi, kamu juga bisa menambahkan berbagai booth permainan yang sesuai dengan tema karnaval. Menyenangkan bukan ?

    Itu guys beberapa tema dan konsep untuk hari bahagiamu yang anti mainstream. Gimana guys ? Kira-kira kamu make tema yang mana ?

    BACA JUGA

    IKUTI KAMI

    7,300FansSuka
    403,000PengikutMengikuti
    5,200PengikutMengikuti
    512PengikutMengikuti
    4,200PelangganBerlangganan

    TERBARU